Kategori
Jasa Buat Peta Jasa Olah Data Jasa Pemetaan Geografi Konsultasi Susun Skripsi Peta Digital Arcgis Arcview

Metode Geographically Weigthed Lasso Regression

Metode Geographically Weighted Regression (GWR) merupakan pengembangan dari regresi global. Berperan dalam mengakomodasi permasalahan tersebut. Metode ini diperkenalkan pada tahun 1996 dalam literatur geografis yang diambil dari pendekatan statistik. Metode ini bekerja berdasarkan ide sederhana tapi kuat untuk memprediksi model lokal menggunakan himpunan bagian dari pengamatan yang berpusat pada titik fokus.

Hanya saja metode ini juga memiliki kelemahan misalnya ketika terjadi multikolinearitas maka analisis yang dilakukan dengan GWR menjadi kurang optimal.

Geographically Weighted Lasso Regression (GWLR) merupakan teknik yang memakai pendekatan Lasso dalam model GWR untuk memecahkan masalah multikolinearitas. Metode geographically weighted Lasso juga dapat digunakan untuk menyeleksi variabel yang tidak signifikan dengan cara mengurangi nilai koefisien regresi sampai nol. Hal ini menyebabkan variabel-variabel dengan konvensi regresi nol tidak berpengaruh secara menyeluruh. Berikut rumus lengkapnya:

Dalam penelitian Utami 2016 tentang pengangguran di daerah Jawa Tengah dengan menggunakan metode gwr ini diperoleh variabel penjelas IPM, UMK, Rasio Ketergantungan, dan TPAK semua aspek ini memiliki pengaruh yang berlainan untuk setiap wilayah.

Penelitian dengan menggunakan metode geographically weighted regression ini menunjukkan bahwa hubungan lokal di antara variabel penjelas dapat menyebabkan estimasi koefisien dengan model GWR multikolinieritas.

Oleh sebab itu hasil mengakibatkan estimasi parameter dengan standar non valid yang besar. Tentu saja hal ini memicu permasalahan pada hubungan antar variabel. Dengan menggunakan konsep Lasso tentu akan dengan mudah melakukan seleksi variabel dengan mengurangi estimasi koefisien regresi sampai ke 0 pada beberapa penelotian. Diharapkan dengan metode ini estimasi parameter diperoleh lebih stabil dan dan and valid estimasi variabel respon yang diperoleh lebih kecil sehingga hasil estimasi benar.

Pengaplikasian Metode GWRL

GWR cocok diterapkan pada kumpulan data dengan banyak fitur. Jadi metode ini tidak cocok untuk diterapkan pada Kumpulan data kecil dan tidak bekerja pada data multipoint. Metode ini dapat digunakan untuk beberapa kebutuhan penelitian berikut:

Korelasi Pencapaian

Anda bisa menggunakan metode ini untuk mengetahui hubungan antara pencapaian pendidikan dan pendapatan konsisten pada seluruh wilayah studi.

Analisis Kejadian Penyakit

Setiap penyakit pasti mempunyai sebab maka metode ini dapat diterapkan untuk mengetahui pemicu dari penyakit atau kejadian penyakit dengan kedekatan fitur air.

Analisis Penyebab Kebakaran Hutan

Bagi penegak hukum metode ini bermanfaat untuk mengetahui variabel kunci yang menjelaskan frekuensi kebakaran hutan yang meningkat.

Analisis Habitat yang Terancam Punah

Kegunaan menariknya lagi metode ini dapat digunakan untuk menganalisis habitat atau wilayah mana yang memiliki spesies yang terancam punah.

Analisis Faktor Kanker di Seluruh Wilayah yang Diteliti

Metode GWRL ini gunakan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kanker yang lebih tinggi konsistennya di seluruh wilayah yang diteliti.

Itulah pembaca sekilas tentang metode Geographically Weighted Regression Lasso sekaligus kegunaannya untuk kebutuhan penelitian kita.

Kategori
Jasa Buat Peta Jasa Olah Data Peta Digital Arcgis Arcview

Grafik dengan Software GraphPad Prism

Salah satu software yang digunakan untuk analisi data statistika dengan pembuatan grafika 2-D adalah GraphPad Prism. Software ini dapat dijalankan pada sistem operasi windows dan macintosh. Pengolahan datanya menggunakan kombinasi efektif antara biostatik, pengepasan kurva dan juga grafik dalam satu program yang komprehensif.

Fungsi GraphPad Prism

  • Prism memungkinkan Anda merancang persamaan sehingga berbagai model dapat dipasang ke berbagai set data.
  • Prism memeriksa model yang ditulis dalam beberapa baris dari atas ke bawah. Dengan kata lain, sebelum menggunakan variabel perantara lebih jauh ke bawah, Anda harus mendefinisikannya terlebih dahulu. Baris terakhir harus menentukan Y. Hal ini kontras dengan cara persamaan kompleks disajikan dalam buku pelajaran matematika dan mematuhi semua norma bahasa komputer.
  • Prism juga memungkinkan Anda menentukan batasan dan transformasi default untuk dilaporkan saat Anda memasukkan persamaan baru. Saat pertama kali mempelajari tentang persamaan yang ditentukan pengguna, Anda dapat menghilangkan fitur opsional ini.

Cara Membuat Grafik pada GraphPad Prism

  1. Langkah pertama dengan membuat proyek baru

Pilih jenis grafik dari prims lalu secara otomatis software akan membuat tabel data secara spesifik sesuai data yang dimasukkan. Ada 5 jenis tabel dan grafik yang disediakan yaitu XY graphs, column graphs, grouped graphs, contingency tables dan survival plots. Penggunaan tabel dan grafik tersebut tentu menyesuaikan kebutuhan yang diinginkan.

  1. Memasukkan atau impor data yang ada

Jika yang dipilih adalah tabel untuk grafik XY maka yang muncul adalah tabel data dengan satu kolom untuk nilai X dan kolom lainnya  bernilai Y. Untuk tabel/grafik yang lain bisa dicoba atau praktikkan sendiri.

  1. Pembuatan grafik

Jika data telah masuk maka secara otomatis software akan membuatkan grafik sesuai dengan jenis pengaturan font bawaan software baik dari segi ketebalan garis, format error bar hingga warna.

  1. Analisi data

Selain pembuatan grafik, software Prism juga membantu kamu untuk fasilitas analisis dan uji statistik, pengepasan kurva hingga mentransformasi serta menormalkan data yang ada. Hal ini tentu sangat berguna bagi kamu untuk lebih mudah mendapatkan hasil data yang lebih sesuai dalam waktu yang singkat.

  1. Memformat grafik

Adanya formatting tools pada software dapat membantu kamu untuk mengubah warna latar dalam pengaplikasian skim warna.  Pada tools ini, kamu bisa mengotak-atik berbagai hal demi keindahan dan kemudahan dalam pembacaan data grafik. Bahkan kamu bisa  copy-paste teks yang terblok dari hasil analisis pada grafik milikmu.

  1. Cetak atau impor

Jika dirasa telah selesai, kamu bisa mengekspor grafik dalam bentuk pdf, emf, eps, tif, bmp, wmf, pcx hingga format jpg dan png. Hasil tersebut bisa kamu gunakan untuk kebutuhan publikasi atau juga mengimpor hasil dalam program lain. Lalu kamu bisa bebas untuk mencetak sesuai kebutuhan yang diinginkan.

Kategori
Jasa Buat Peta Jasa Olah Data

Mengenal Peta Susun Dengan ArcGIS Tools Secara Lengkap: Berikut Ulasannya!

Peta menjadi hal yang tidak terpisahkan dari kehidupan digital masa kini, pasalnya seluruh aktivitas yang dilakukan atas dampak kegiatan online yang dilakukan masyarakat. Seperti misalnya sopir ojek online, kurir paket, pekerja rantau di daerah lain, dan sebagainya. Sehingga peta memiliki peranan yang sangat signifikan pada saat ini baik untuk individu maupun kelompok semacam korporat. Sebelum berbicara lebih lanjut mengenai peta susun atau peta overlay, tahukah kalian apakah itu overlay? Overlay merupakan kemampuan penempatan suatu tools untuk meletakkan grafis peta satu dengan lainnya yang saling bertumpuk lengkap beserta dengan informasi atributnya. Atribut ini sendiri memuat segmentasi populasi, jalan, titik elevasi, pemanfaatan lahan, dan bangunan yang tergambarkan. Tetapi, bagaimanakah hakikat peta ini sendiri?

Memahami Peta Susun Lebih Jauh

Contoh sederhana yang mampu memvisualisasikan jenis peta digital ini adalah peta lereng dan peta curah hujan yang mana lapisannya membentuk poligon baru beserta atributnya untuk mempermudah analisis curah hujan.

Apa Sih Manfaatnya?

Peta digital yang telah terintegrasi digital ini mampu menghilangkan batas antara poligon yang mampu dihilangkan untuk memudahkan pemahaman segmentasi daerah (dissolve themes). Proses penggabungan dua layar (merge themes), clip one themes juga menjadi proses penggabungan yang membantu proses administrasi. Fasilitas lainnya seperti interesct themes atau atribut yang menarik, gabungan fitur dan layer dari peta (union themes), serta gabungan dari keduanya sangat membantu dalam proses penafsiran pada keadaan wilayah tersebut. Komputasi semacam ini dilakukan dengan tools bernama ArcGIS atau SIG (Sistem Informasi Geografis).

Analisis SIG

Tools ArcGIS ini merupakan atribut komputasi yang mampu menggabungkan dua data atau feature yang beragam. Penyusunan dua data tersebut hanya mampu dilakukan dengan fungsi union. Data polygon ini mampu menggabungkan dari layer slope (kemiringan lereng), perumahan, dan batas administrasi. Penyusunan ini membantu staff pemerintah untuk menginformasikan warga. Jadi, tertarikkah kalian menjadi pembuat peta overlay yang penuh manfaat ini?

Kategori
Jasa Buat Peta Peta Digital Arcgis Arcview

Shoreline Analysis System dengan Pakai DSAS & ARCGIS

Perubahan yang ada pada garis pantai memang terjadi secara ilmiah. Misalnya ada sebuah badai, gelombang ataupun kenaikan paras muka laut. Tapi ada juga secara non ilmiah karena adanya aktivitas manusia seperti reklamasi dan juga penambangan. Maka dari itu, Anda wajib mempelajari Shoreline Analysis System.

Pentingnya Penggunaan Metode Shoreline Analisis Sistem

Abrasi pantai itu memang menjadi mundurnya garis dari pantai ke arah laut darat, sedangkan untuk agresi menjadi majunya garis pantai menuju ke arah laut. Perlu Anda ketahui, kenaikan dari paras laut itu akan mengakibatkan perubahan pada Shoreline.

Saat ini, teknologi pemodelan laut punya kemampuan agar bisa memprediksi munculnya perubahan-perubahan pada garis pantai. Entah itu akibat oleh agresi ataupun abrasi.

Itulah kenapa jika memang memiliki tugas atau tanggung jawab dalam mengkaji perubahan garis pantai pada suatu perairan lokal. Sepertinya harus bisa melakukan pendekatan seperti gelombang badai dan juga sedimentasi.

Fungsi Pemakaian DSAS dan ARCGIS

Saat ini, karena teknologi semakin canggih tentu membuat proses dari analisis sistem dari garis pantai itu gampang pemakaiannya. Karena sudah ada digital Shoreline analisis sistem. Apabila Anda mau lebih tahu, pahami saja ulasan ini.

Digital short Line analysis masuk ke dalam teknologi yang bisa berguna dalam mendeteksi ataupun menghitung adanya perubahan garis pantai pada suatu wilayah. Prosesnya ketika pakai metode ini bisa secara otomatis terhitung.

Cara Kerja Software

Sebetulnya software ini nantinya akan didistribusikan dalam bentuk file addin esri. Agar bisa dipakai dalam ArcGIS. Apabila sudah membuka file dokumen kompresi addin. Segera klik dua untuk meluncurkan jendela utilitas instalasi add-in esri ArcGis.

Ketika instalasi itu sudah selesai biasanya pada bagian toolbar digital Shoreline analysis system pun bisa Anda aktifkan dari dalam Arcmap. Caranya harus masuk ke customize kemudian memilih menu ekstensions.

Baru setelah itu centang saja kotak yang ada pada sebelah DSAS. Secara otomatis pada bagian toolbar itu nantinya pun ada penambahan melalui fitur customize dan juga menu toolbars.

Demikian sekilas informasi yang bisa diberikan kepada Anda mengenai penggunaan software DSAS dan ARCGIS. Alhasil proses dari analisis perubahan garis pantai dapat berjalan dengan baik dengan Shoreline Analysis System.

Kategori
Jasa Buat Peta Jasa Pemetaan Geografi Peta Digital Arcgis Arcview

Berkenalan dengan ArcGIS Esri, Program Pemetaan Unggulan Para Mapper

ArcGIS Esri merupakan program analisis pemetaan yang dikembangkan oleh Esri. Kemampuan GIS dalam pemetaan tak perlu diragukan lagi, karena sudah banyak terbukti. Lalu, apa saja yang bisa dilakukan oleh ArcGIS? Simak informasi lengkapnya berikut ini:

1. Analisis Spasial dan Data Science

Jangan menganggap bahwa data science yang seringkali berbentuk tabel tidak bisa diintegrasikan dengan data spasial. Anggapan itu akan terbantahkan jika melakukan proses analisis dengan menggunakan bantuan ArcGIS. Alasannya, karena program ini mampu menggabungkan berbagai jenis data dalam bermacam format menjadi satu kesatuan informasi spasial yang utuh.

2. Field Operations

Untuk orang yang bekerja di lapangan, misalnya para surveyor, faktor lokasi memiliki peranan yang sangat penting. Esri memiliki aplikasi ArcGIS yang bisa dimanfaatkan oleh para pekerja lapangan untuk mempermudah pekerjaannya. Data yang diperoleh pun bisa langsung diintegrasikan dan diakses bersama tanpa harus menunggu saling bertatap muka terlebih dahulu.

3. Pemetaan

Inilah fungsi yang paling banyak orang tahu tentang ArcGIS. Program ini digunakan untuk proses pemetaan dan pembuatan peta. Pada beberapa bidang pekerjaan, keberadaan peta menjadi krusial karena turut membantu dalam pengambilan kebijakan dan keputusan. Selain itu, proses perencanaan pun bisa lebih mudah jika dilakukan dengan menggunakan peta.

4. 3D GIS

Tak hanya peta versi datarnya saja, ArcGIS juga mampu menghasilkan peta versi 3D. Bentuk peta ini akan memudahkan dalam proses analisis, khususnya terkait penggunaan serta pemanfaatan ruang. Model 3D ini seringkali dimanfaatkan dalam pembuatan kebijakan ruang dan wilayah.

5. Imagery & Remote Sensing

Esri memiliki cloud khusus yang menyimpan informasi geospasial bernama Esri Geospatial Cloud. Data cloud ini memuat informasi terlengkap mengenai gambar, topografi, serta informasi geospasial terlengkap. Data cloud tersebut bisa diakses dengan menggunakan ArcGIS.

Dengan begitu, menggunakan ArcGIS sangat memudahkan pekerjaan, mulai dari mapping, analisis spasial, hingga visualisasi dan eksploitasi. Penentuan rencana dan pengambilan kebijakan serta keputusan pun bisa lebih terarah dan meminimalkan resiko yang mungkin akan dihadapi.

6. Pengumpulan Data dan Manajemen

Bukan hanya menggunakan data yang sudah tersedia pada cloud milik Esri, namun menggunakan ArcGIS bisa menambahkan data sendiri. Data yang ditambahkan pun bisa dibagikan dengan pengguna ArcGIS lainnya. Bisa juga menambahkan data dari sumber lain, karena program ini mampu membaca beragam jenis format data.

Meskipun ArcGIS Esri sudah terbukti sebagai program pemetaan terbaik, banyak yang menghadapi kendala dalam penggunaannya. Urusan kapasitas komputer yang digunakan sering menjadi hambatan, serta keterbatasan dalam penguasaan program ini sendiri.

Untuk itu, meminta bantuan pada Patra Statistika bisa menjadi solusi terbaik untuk urusan pembuatan peta. Patra Statistika sanggup mengolah data yang ada menggunakan ArcGIS dari awal hingga akhir. Perkembangan proses pengerjaannya pun akan terus diinformasikan agar hasil yang diperoleh sesuai dengan yang dibutuhkan.